Menemukan Uang di Jalan, Harus Diapakan?
TANYA: Salam Ustad. Apabila seseorang menemukan amplop di jalan dan di dalamnya terdapat uang sebesar Rp2 juta, maka apa yang harus dia lakukan? Syukran.
JAWAB: Alaikumussalam wr.
Sebelum pergi meninggalkan tempat ditemukannya, ia harus tunggu dulu barangkali pemiliknya datang mencari miliknya tersebut. Jika tidak ada yang datang, maka diumumkan di tempat itu.
Kalau tida ada yang mengaku hingga kita putus asa sepertinya sudah tidak mungkin ada yang mencarinya lagi, maka uang itu disedekahkan atas nama yang punya kepada fakir miskin.