Cara Melakukan Sujud Tilawah

TANYA: Salam Ustad. Bagaimana cara melakukan sujud Tilawah? Syukran Ustad.

JAWAB: Alaikumussalam warahmatullah. Sujud Tilawah dilakukan dengan menempelkan dahi ke apa saja dari lantai yang ada di hadapan kita.

Anjurannya (sunnah) pada benda yang biasa dijadikan tempat sujud dalam shalat seperti tanah, batu, kayu atau kertas. Tidak wajib menghadap kiblat dan menutup aurat sempurna.